KONEKSI ANTAR MATERI MODUL 1.2 CGP ANGKATAN 7 ACEH BESAR

 


Setelah saya menjalani pembelajaran dari Modul 1.1 hingga Modul 1.2 ini, berikut adalah hal yang menjadi pembelajaran bagi saya (model refleksi 4P):

Peristiwa:

Momen yang paling penting atau menantang atau mencerahkan bagi saya dalam proses pembelajaran Modul 1.1 hingga Modul 1.2 adalah sebagai guru harus berhati-hati dalam membangun suasana pembelajaran/pembimbingan yang aman dan menyenangkan karen akan menggerakkan murid dalam melakukan kegiatan. Sesuai dengan definisi Pendidikan menurut Ki Hadjar Dewantara, bahwa Pendidikan adalah menuntun segala kodrat yang ada pada anak-anak, agar mereka dapat mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya baik sebagai manusia maupun sebagai anggota masyarakat. Sehingga kita sebagai guru harus mampu menuntun anak dari belakang, tidak selalu harus berada di depan. Kaitan antara Modul 1.1 dan 1.2 yang saya fahami adalah guru perlu memperhatikan aspek emosi dan perasaan murid sebagai bagian dari Berpihak pada murid untuk menuntunnya menebalkan kekuatan Kodrat sehingga mencapai keselamatan dan kebahagiaan setinggi-tingginya.

Perasaan:

Saat itu terjadi, saya merasa seperti mendapat penguatan agar selalu sabar dan mencoba pendekatan yang lebih aman dan menyenangkan. selama ini saya mengajar hanya sekedar memenuhi kewajiban saja, namun setelah mempelajari modul 1.1 dan 1.2 saya merasa tergerak untuk terus menggali potensi yang ada pada anak didik saya dan menebalkan garis samar-samar itu sehingga memberi manfaat sebagai bekal anak di masa depan kelak.

Pembelajaran: 

Sebelum mempelajari modul ini, saya berpikir bahwa membentak, tegas, dan menunjukkan kemarahan guru lebih berpengaruh terhadap perubahan perilaku anak untuk patuh. namun sekarang saya berpikir bahwa perubahan yang dilakukan hanya gunung es yang tampak semu, padahal murid tidak merasa senang mendapat emosi marah, jengkel dari guru. seorang pendidik harus inovatif dalam menghadapi setiap karakter anak yang berbeda-beda.

Penerapan ke depan (Rencana):

hal utama yang akan saya laksanakan kedepan adalah dengan melaksanakan pembelajaran yang berpihak pada murid, saya perlu melihat lebih dalam terhadap kodrat yang dimiliki anak sehingga saya dapat memahami apa kebutuhan mereka.

akan terus mengembangkan kompetensi diri baik secara mandiri maupun dalam komunitas sekolah dan organisasi. 

berusaha membangun suasana pembelajaran/pembimbingan yang aman dan menyenangkan. Meningkatkan kolaborasi dengan orang tua dan pihak terkait.

demikian ulasan yang dapat saya sampaikan, terima kasih. 

salam dan bahagia, salam guru penggerak. tergerak, bergerak, dan menggerakkan.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Refleksi D.4a Bentuk Penguatan KSE Diri

3.1.a.4. Eksplorasi Konsep -Modul 3.1

Refleksi D.4b Bentuk Penguatan KSE Rekan Sejawat